The Power of Story Telling
"Without a clear vision of life, you like a blind person, knowing not which way to go or move. You go on living like any other animal - eating, drinking, copulating, sleeping and merely growing without progressing and evolving." - Anand Krishna, This is Truth, That too is Truth, p. 318 Kemarin, Sabtu, 23 November 2024, bertepatan dengan Sri Sathya Sai Jayanti (Hari Kelahiran Sri Sathya Sai Baba), guru dari guru saya Bapak Anand Krishna, saya bertemu dengan sahabat lama. Kami bertemu terakhir sekitar 10 tahun yang lalu setelah menamatkan S2 dari Flinders University di Australia. Sabahat tersebut bercerita bahwa ia sedang kursus PDT ( Pre-Departure Training ) selama 4 bulan di IALF Bali karena akan melanjutkan S3 di Charles Sturt University. Ia harus mengambil S3 karena tuntutan pekerjaan sebagai seorang peneliti sosial, jika tidak melanjutkan sekolah, maka terancam untuk pensiun dini. Story Teller Kami banyak membahas tentang parenting dan dunia pendidikan. S